Lokakarya Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK)

Print

Dalam rangka menyusun Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK), Prodi Ekonomi Pembangunan menyelenggarakan Lokakarya KBK di Aula Fakultas Ekonomi USU pada tanggal 13 Nopember 2010.

Sebagai narasumber dalam kegiatan ini adalah Prof. dr. Chairuddin P. Lubis, DTM&H, Sp.A(K) yang merupakan mantan Rektor USU dan penggagas KBK di Fakultas Kedokteran USU. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen Prodi Ekonomi Pembangunan dan juga dosen FE USU.

Dalam lokakarya ini, beberapa dosen membentuk sebuah kelompok keahlian untuk menyusun GBPP dan kelompok mata kuliah keahlian yang akan mencapai sebuah kompetensi tertentu. Dari kegiatan ini kemudian diperoleh sebuah peta kurikulum yang menggambarkan susunan mata kuliah yang dapat menghasilkan kompetensi yang ingin dihasilkan oleh Prodi Ekonomi Pembangunan.

kbk1 kbk2 kbk16 kbk17